欢迎..............欢迎..............欢迎


Sabtu, 17 Juli 2010

Mengapa Gadis Manchu Memakai Sepatu 'Cunzi'


sepatu cunzi untuk gadis Manchu

Sepatu 'Cunzi' untuk gadis Manchu (foto web)
Para gadis Manchu tinggal di wilayah Timur Laut China, dan mereka suka memakai sepatu 'Cunzi'. Sepatu Cunzi mungkin merupakan sepatu hak tinggi asli Tiongkok. Perbedaan antara sepatu hak tinggi modern dan Cunzi adalah bahwa hak ditempatkan di tengah sepatu, dan biasanya terbuat dari kayu. Ada banyak bentuk dan ketebalan hak kayu - beberapa terlihat seperti kuku kuda, beberapa terlihat seperti botol, dan sepatu -sepatu tersebut diberi nama menurut bentuk-bentuk ini.

Mengapa gadis-gadis Manchu suka memakai gaya unik dari sepatu hak tinggi ini? Ada dongeng China yang menceritakan tentang Kaisar Manchu yang terbunuh. Putrinya ingin membalaskan dendam ayahnya, namun ada air yang dalam menghalangi pasukannya. Dia punya ide ketika mengamati bangau putih berkaki panjang. Dia menyuruh orang-orang untuk membuat sepatu seperti kaki bangau. Akhirnya pasukan itu melintasi air yang dalam dan merebut kota itu kembali untuk ayahnya. Sejak saat itu, gadis-gadis Manchu juga memakai sepatu Cunzi untuk memetik jamur, untuk mencegah digigit ular.

Mengenakan sepatu Cunzi, juga disebut sepatu 'Qi', para gadis Manchu tidak hanya terlihat lebih tinggi, ketika berjalan, sepatu itu membuat mereka terlihat sangat anggun dan elegan. Tentu saja, ada juga kekurangan-kekurangan mengenakan sepatu itu - Anda tidak dapat berjalan terlalu cepat atau terlalu lama jika memakainya.

Ketika dinasti Manchu berkembang, mereka berbaur dengan budaya Han. Sampai akhir Dinasti Qing, sepatu-sepatu itu hanya terlihat di kaki para selir di istana. Sekarang ini, sepatu Cunzi yang elegan hanya dapat dilihat di atas panggung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar